PONTIANAK,-"Menjelang bulan Suci Ramadhan 1443 H, Polsek Pontianak Kota menggelar kegiatan Bakti Sosial di sejumlah Masjid yang ada di wilayahnya.
-
Hal tersebut disampaikan oleh Kapolsek Pontianak Kota AKP Sulastri melalui Kasi Humas Aiptu MP. Simanjuntak.
-
Benar, pada hari Jum'at tanggal 01 April 2022 pagi tadi dimulai sekitar pukul 08.00 Wib, Polsek Pontianak Kota, Koramil 1207/3 Pontianak Kota dan 5 (lima) Kelurahan yang ada di wilayah Kecamatan Pontianak Kota melaksanakan kegiatan Bakti Sosial di sejumlah Masjid,"Ucap Aiptu Simanjuntak.
-
Adapun untuk sasaran Bakti Sosial adalah membersihkan Masjid dan lingkungan yang ada sekitar Masjid.
-
-
Simanjuntak menambahkan bahwa ada sebanyak 5 ( lima) buah Masjid yang dilakukan kegiatan Bakti Sosial, yakni Masjid Al-Hikmah di Jalan Dr..Wahidin, Masjid Al-Hadi di Jalan Danau Sentarum, Masjid Sirajul Islam di Jalan Merdeka Barat, Masjid Attawabin di Jalan Hos Cokro dan Masjid Babusalam di Jalan Merak,"Tuturnya.
-
Selain melaksanakan kegiatan Bakti Sosial Polsek Pontianak Kota juga memberikan tali asih berupa Mukenah dan Sandal yang di terima langsung oleh masing-masing perwakilan Marbot Masjid,"Tutup Simanjuntak.
-
(PID HUMAS POLSEK PONTIANAK KOTA)
Komentar
Posting Komentar